Polsek Bangko Pusako Musnahkan Barang Bukti 0,27 Gram Sabu, Disaksikan Jaksa hingga Tersangka

Jumat, 09 Januari 2026 | 10:56:11 WIB
Polsek Bangko Pusako Musnahkan Barang Bukti 0,27 Gram Sabu

ROHIL (RA) - Kepolisian Sektor (Polsek) Bangko Pusako memusnahkan barang bukti narkotika jenis sabu-sabu hasil pengungkapan kasus penyalahgunaan narkotika. Pemusnahan dilakukan di Mapolsek Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir, Jumat (9/1/2026) pagi.

Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 09.20 hingga 10.00 WIB itu dipimpin langsung Kapolsek Bangko Pusako AKP Bahagia Ginting.

Pemusnahan dilakukan sebagai bagian dari proses hukum terhadap tersangka Arianto alias Girin bin Adi.

"Pemusnahan barang bukti ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberantas peredaran narkotika yang dapat merusak generasi muda dan memicu tindak pidana lainnya," kata AKP Bahagia Ginting dalam sambutannya.

Barang bukti yang dimusnahkan berupa narkotika jenis sabu dengan berat bersih 0,27 gram.

"Sebelumnya, sebagian barang bukti dengan berat bersih 10 gram telah dikirim ke Laboratorium Forensik Polda Riau untuk kepentingan pemeriksaan, sementara sisanya digunakan untuk pembuktian di persidangan," ujarnya.

Pemusnahan dilakukan dengan cara memasukkan sabu ke dalam blender, kemudian dicampur deterjen cair dan air hingga hancur dan merata.

Selanjutnya, cairan hasil blender dibuang ke dalam tanah dan disiram air, disaksikan langsung oleh tersangka serta para pihak terkait.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Sekretaris Camat Bangko Pusako Yusprizal, perwakilan Puskesmas Bangko Kanan, Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Negeri Rokan Hilir secara virtual, penasihat hukum tersangka, serta unsur kepolisian dan media.

AKP Bahagia Ginting juga menegaskan kepada seluruh personel Polsek Bangko Pusako agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan maupun peredaran narkotika.

Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba di wilayah Bangko Pusako.

"Pemberantasan narkotika tidak bisa dilakukan sendiri. Perlu dukungan semua pihak agar lingkungan kita benar-benar bersih dari narkoba," tegasnya.

Terkini

Terpopuler