KAMPAR (RA) - Warga Desa Kampung Pinang, Kecamatan Perhentian Raja, Kabupaten Kampar, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki di pinggir Jalan Raya Pekanbaru-Taluk Kuantan, Rabu (31/12/2025) pagi.
Mayat tersebut ditemukan sekitar pukul 09.00 WIB oleh seorang warga yang melintas di lokasi kejadian.
Saksi melihat tubuh korban tergeletak sekitar tiga meter dari badan jalan, kemudian melaporkannya ke pihak kepolisian.
Kasat Reskrim Polres Kampar, AKP Gian Wiatma Jonimandala, membenarkan penemuan jenazah tersebut. Korban diketahui bernama Daniel Partogi (40).
"Setelah menerima laporan dari masyarakat, Kapolsek Perhentian Raja bersama Kanit Reskrim dan personel Polsek langsung menuju lokasi. Tim Inafis Polres Kampar juga dikerahkan untuk melakukan olah TKP dan evakuasi korban ke rumah sakit," kata AKP Gian, Kamis (1/1/2026).
Hasil pemeriksaan medis awal melalui visum et repertum tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
"Dari hasil visum, tidak ditemukan indikasi kekerasan pada jenazah," jelasnya.
AKP Gian menambahkan, pihak keluarga korban menolak dilakukan autopsi dan telah menandatangani berita acara penolakan.
Jenazah selanjutnya diserahkan kepada keluarga untuk segera disemayamkan.
"Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi dan sudah menerima kejadian tersebut. Jenazah sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan prose pemakaman," tutup Gian.