Warga Desa Suka Maju Rohul Keluhkan Kondisi Jalan dan Jembatan ke Wakil Ketua DPRD Riau

Warga Desa Suka Maju Rohul Keluhkan Kondisi Jalan dan Jembatan ke Wakil Ketua DPRD Riau
Wakil Ketua DPRD Riau, Budiman.

Riau (RA) - Masyarakat Desa Suka Maju Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) mengeluhkan kondisi infrastruktur kepada Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau Budiman.

Hal itu disampaikan saat Budiman melaksanakan reses masa sidang pertama September-Desember 2024 di Desa Suka Maju, Kabupaten Rokan Hulu, Senin (11/11/24).

Politisi Gerindra itu mengatakan kegiatan reses bertujuan untuk mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan masyarakat.

Warga Desa Suka Maju memanfaatkan momen tersebut untuk mengutarakan harapan mereka khususnya terkait perbaikan infrastruktur seperti jalan dan jembatan.

"Kami minta bantuan, tolong bapak anggota dewan sampaikan permintaan kami soal pembangunan jembatan jalan produksi yang saat ini kondisinya sulit dilalui," ujar salah seorang warga.

Menanggapi itu, Budiman menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan kebutuhan masyarakat pada sidang berikutnya.

Ia mengungkap pada tahun ini Pemerintah Provinsi Riau juga telah menganggarkan lebih kurang Rp30 miliar untuk perbaikan jalan.

"Saya akan mengawal proses ini agar benar-benar terealisasi sesuai kebutuhan masyarakat," tegasnya.

Seluruh aspirasi yang diterima ini, Budiman melanjutkan, selama reses akan dibawa ke tingkat provinsi dan diupayakan untuk diperjuangkan.

"Kita berharap agar aspirasi-aspirasi dari masyarakat dapat segera direalisasikan, sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Rokan Hulu, khususnya warga Desa Suka Maju," tutupnya. 

#DPRD Provinsi Riau

index

Berita Lainnya

index