Dukung Program Asta Cita Presiden, Polsek Tambang Siapkan Lahan Ketahanan Pangan di Desa Rimbo Panjang

Dukung Program Asta Cita Presiden, Polsek Tambang Siapkan Lahan Ketahanan Pangan di Desa Rimbo Panjang
Kapolsek Tambang, AKP Azril Syahputra, bersama personelnya melakukan pengecekan lokasi lahan ketahanan pangan di Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, pada Selasa (23/1/2025).

KAMPAR (RA) - Sebagai bentuk dukungan terhadap program Asta Cita Presiden, Kapolsek Tambang, AKP Azril Syahputra, bersama personelnya melakukan pengecekan lokasi lahan ketahanan pangan di Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, pada Selasa (23/1/2025).

Kapolsek Tambang menjelaskan bahwa lahan yang digunakan merupakan kebun kelapa sawit milik Heri Santoso. Lahan tidur seluas sekitar 0,5 hektare tersebut telah disiapkan untuk dimanfaatkan sebagai area penanaman jagung.

“Nantinya, lahan ini akan ditanami jagung. Lokasinya yang dekat dengan mess karyawan diharapkan mempermudah petani dalam melakukan perawatan tanaman,” ujar AKP Azril Syahputra.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tambang dan jajarannya juga turut melakukan penanaman bibit jagung pipil di lahan milik kelompok tani yang dikelola oleh Heri Santoso selaku humas kebun.

“Setelah tahap persiapan selesai, kami langsung memulai proses penanaman. Ke depan, kami juga akan mempersiapkan langkah-langkah untuk mengatasi hama dan penyakit tanaman. Alhamdulillah, seluruh kegiatan berjalan lancar,” tambah AKP Azril.

Berita Lainnya

index