Harga Emas Perhiasan Naik, Warga Lebih Banyak Menjual daripada Membeli

Harga Emas Perhiasan Naik, Warga Lebih Banyak Menjual daripada Membeli
Salah satu toko emas di Pekanbaru, Riau.

PEKANBARU (RA) – Harga emas perhiasan di pasar mengalami lonjakan signifikan pasca Tahun Baru Imlek, menyebabkan daya beli masyarakat menurun.

Di salah satu toko emas di Pasar Selasa, Kecamatan Tuah Madani, Kota Pekanbaru, harga emas perhiasan kini mencapai Rp3.550.000 per emas. Kenaikan ini membuat lebih banyak masyarakat memilih menjual emas daripada membeli.

"Sekarang harga sudah Rp3.550.000 per emas. Sekitar 60 persen pelanggan datang untuk menjual emas mereka, sementara hanya 40 persen yang membeli," ujar Rudi, seorang pedagang emas di Pasar Selasa, Minggu (2/2/2025).

Akibat kenaikan harga ini, aktivitas jual beli emas mengalami perlambatan. Para pedagang berharap harga emas kembali stabil agar daya beli masyarakat meningkat.

"Kami tentu berharap harga kembali normal agar jual beli bisa kembali ramai seperti biasanya," tutup Rudi.

Berita Lainnya

index