Murseno Nakhodai PK Partai Golkar Tualang

Murseno Nakhodai PK Partai Golkar Tualang
golkar

PERAWANG (RA) - Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Siak Drs Syamsuar Msi membuka secara resmi Muscam Pemilihan Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Tualang, Sabtu (26/11/2016) di gedung serba guna Kecamatan Tualang.

Dalam kesempatan itu, Syamsuar mengatakan, pembentukan pengurus kecamatan partai Golkar di 14 Kecamatan yang ada di Kabupaten Siak, hingga akhir Desember 2016 ini sudah harus kelar. Sebab, ini adalah amanah yang diberikan oleh ketua DPP pusat dan ketua DPD I partai Golkar Provinsi Riau.

"Oleh sebeb itu, setelah dikukuhkannnya ketua DPD II partai Golkar Kabupaten Siak, maka selanjutnya diwajibkan untuk membentuk kepengurusan partai golkar mulai dari tingkat kecamatan sampai ke tingkat kampung. Insha Allah, akhir tahun ini semua sudah tuntas dilaksanakan," ungkap Syamsuar.

Dikatakan, usai dibentuk PK partai Golkar di tingkat Kecamatan, maka pada bulan Maret 2017 akan dilakukan penyeleksian calon legislatif (Caleg).

"Kepada pengurus golkar yang telah dilantik dan kepada PK golkar yang telah terpilih nantinya diminta bisa merebut kembali kepercayaan masyarakat agar percaya lagi kepada partai golkar," tukasnya.

Sementara, Ketua PK PG Tualang, Murseno dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada semua kader yang  telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin Golkar Tualang lima tahun mendatang. Dia juga mengajak semua pihak bekerjasama, bahu-membahu membesarkan Partai Golkar di Kecamatan Tualang.

"Ini merupakan amanah berat yang harus kita perjuangkan bersama, merebut kepecayaan masyarakat Tualang, sehingga Pileg mendatang Golkar bisa menang di Tualang," katanya.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Golkar Siak, Ikhsan ST. Dia berharap pengurus Golkar Tualang yang baru mampu menjawab persoalan Golkar Tualang selama ini. Di mana, akibat kurangnya komunikasi dan kekompakan, selama setahun ketua PK dijabat Plt pengurus DPD Siak.

"Persoalan Golkar Tualang selama ini hanya soal komunikasi dan kekompakan saja. Kita berharap dengan pengurus baru, semua bisa dibenahi, sehingga program partai dan target bisa dicapai," pungkasnya.(jas/rls)

Berita Lainnya

index