Komisi IV Segera Cek Realisasi Proyek 2012

Komisi IV Segera Cek Realisasi Proyek 2012
illustrasi (int)

PEKANBARU (RA) - Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Herwan Nasri mendesak dinas terkait seperti Dinas Pendidikan dan Dinas PU Pekanbaru untuk menyelesaikan pekerjaan proyek fisik yang dilakukan hingga 100 persen menjelang tutup buku anggaran 2012 dilakukan.

"Kita tidak ingin mendengar masih ada proyek di akhir tahun 2012 banyak yang tidak selesai. Artinya dinas terkait harus bertanggung jawab penuh terhadap realisasi proyek 2012 yang dikerjakan sampai batas waktu hingga tanggal 25 Desember 2012 mendatang, semua proyek harus selesai dikerjakan," ungkapnya ketika dikonfirmasi RiauAktual.com di gedung DPRD Pekanbaru, Kamis (20/12/2012).

Diakui Herwan, sebagai lembaga pengawas di DPRD Kota dirinya beserta anggota Komisi IV lainnya akan turun lapangan melakukan pengecekan terhadap realisasi proyek tahun 2012 ini, apakah sudah maksimal atau belum.

"Jika masih ditemukan tahun ini realisasi proyek yang tidak selesai di ahir tahun ini, kita minta Dinas memback lish pemenang perusahaan yang melaksanakan pekerjaan yang tidak mencapai pada target yang ditentukan, dan berlakukan denda kepada pelaksna kerja," tegas Herwan. (RA1)

Berita Lainnya

index