Kapolsek Gaung Lakukan Pengawasan dan Berikan Pesan kepada Pedagang Sembako Jelang Bulan Ramadhan

Kapolsek Gaung Lakukan Pengawasan dan Berikan Pesan kepada Pedagang Sembako Jelang Bulan Ramadhan
Personel Polsek Gaung melakukan pengawasan terhadap penimbunan bahan pokok di wilayah Polsek Gaung.

Riauaktual.com - Dalam upaya mencegah panic buying (pembelian berlebihan, red) menjelang bulan Ramadhan, Kapolsek Gaung Iptu Andrianto melalui Bripka Saut P Nainggolan, melakukan pengawasan terhadap penimbunan bahan pokok di wilayah Polsek Gaung.

Kegiatan ini dilaksanakan di Toko Amoy, Jalan Sungai Gaung, Kelurahan Kuala Lahang, Kecamatan Gaung, Kabupaten Inhil pada Hari Jumat, tanggal 8 Maret 2024.

Bripka Saut P Nainggolan menyampaikan, bahwa harga sembako seperti beras, telur, dan bumbu dapur masih relatif stabil menjelang bulan puasa.

"Dalam pemantauan di wilayah Kecamatan Gaung, ketersediaan pasar cukup memadai, dan harga ayam potong juga tetap stabil," kata Bripka Saut kepada Riauaktual.com.

Selain memonitor harga sembako, Bripka Saut memberikan pesan kepada para pedagang agar tetap menjaga stabilitas harga dan tidak memanfaatkan kesempatan untuk menaikkan harga sembako jelang bulan puasa.

"Harapannya, dengan kegiatan ini, dapat menjalin sinergitas proaktif antara Polri dengan instansi terkait dalam melaksanakan pengawasan serta penegakkan hukum terhadap pelaku usaha yang melakukan penimbunan bahan pokok," ungkapnya.

Bripka Saut menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Prioritas Kapolri nomor II, Pemantapan Harkamtibmas, serta antisipasi terhadap panic buying dan penimbunan sembako di berbagai tempat seperti gudang, swalayan, super/mini market, dan pasar tradisional, sesuai dengan surat perintah Kapolda Riau nomor ST/304/III/HUK.5./2020, tanggal 4 Maret 2020.

Berita Lainnya

index