Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai Bertahan di Hari Keempat Pacu Jalur Nasional

Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai Bertahan di Hari Keempat Pacu Jalur Nasional
Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai dari Desa Sigaruntang, Kecamatan Inuman.

Riauaktual.com - Dalam gelaran Pacu Jalur Iven Nasional yang berlangsung di Tepian Narosa, Teluk Kuantan, dari tanggal 21 hingga 25 Agustus 2024, sebanyak 225 jalur turut berpartisipasi. Hingga Sabtu, 24 Agustus 2024, yang merupakan hari keempat perlombaan, hanya tersisa 57 jalur yang masih bertahan, salah satunya adalah Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai dari Desa Sigaruntang, Kecamatan Inuman.

Desa Sigaruntang terletak sekitar 5 kilometer dari bantaran Sungai Kuantan, membuatnya dikenal sebagai desa "orang darat." Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai ini merupakan generasi kedua yang dimiliki oleh masyarakat desa tersebut. Meskipun baru berusia beberapa bulan, jalur ini mampu menunjukkan daya saing yang luar biasa.

Agus Purnama, Wakil Ketua Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai, mengungkapkan bahwa bertahan hingga hari keempat bukanlah perjuangan yang mudah.

"Pada hari pertama, kami berhasil mengalahkan Jalur Tuok Kasang Panglimo Rajo dari Kasang Limau Sundai, Kuantan Hilir. Hari kedua, kami menang melawan Tuah Srikandi Rantau Kuantan dari Kompe Berangin, Cerenti. Dan hari ketiga, kami mengalahkan Upea Sarok Rimbo Dusun dari Desa Kepala Pulau, Kuantan Hilir," ujar Agus saat berbincang dengan Riauaktual.com di Teluk Kuantan.

Masyarakat Desa Sigaruntang sudah berbondong-bondong datang ke Kota Teluk Kuantan untuk memberikan dukungan penuh kepada jalur andalan mereka. PJ Kepala Desa Sigaruntang, Sayuti, merasa bersyukur dan bangga dengan pencapaian ini.

"Selama ratusan tahun Pacu Jalur berlangsung, kami hanya menjadi penonton karena tidak memiliki jalur. Namun, beberapa tahun terakhir, Desa Sigaruntang sudah memiliki jalur, dan Putri Mahkota Bunga Setangkai adalah generasi kedua. Kami semua berharap jalur ini bisa meraih prestasi di ajang nasional ini," ungkap Sayuti.

Perlu diketahui, dari 19 jalur utusan Kecamatan Inuman, hanya dua yang masih bertahan hingga hari keempat, yaitu Jalur Putri Mahkota Bunga Setangkai dari Desa Sigaruntang dan Lancang Kuning Rantau Kuantan dari Desa Pulau Panjang Hilir. Masyarakat Desa Sigaruntang berharap agar jalur kebanggaan mereka bisa terus melaju hingga babak final dan membawa pulang kemenangan.

Berita Lainnya

index