Bawaslu Kritik Pendukung yang Ikut Menimpali Paslon Saat Debat Pilgubri

Bawaslu Kritik Pendukung yang Ikut Menimpali Paslon Saat Debat Pilgubri
Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal.

Pekanbaru (RA) - Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Riau Alnofrizal mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau yang telah menyelenggarakan debat publik perdana untuk ketiga pasangan calon (paslon) gubernur.

Menurut Alnofrizal, secara umum pelaksanaan debat Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) yang digelar tadi malam, Selasa (29/10/24) itu sudah berjalan dengan aman dan kondusif, tidak ada kerusuhan serta tidak ada pertikaian yang berarti.

Namun ia mengkritik para pendukung paslon yang hadir menonton secara langsung ada yang turut menimpali dan menyahut paslon ketika memberi jawaban, yang mana menurutnya hal ini sangat disayangkan. Ia berharap KPU Riau sebagai pihak penyelenggara dapat lebih tegas terhadap hal ini pada debat kedua yang akan diselenggarakan beberapa pekan lagi.

"Kita lihat beberapa kali para pendukung itu menimpali pernyataan-pernyataan calon. Nah kita berharap nanti di debat kedua ada penyempurnaan dari KPU terkait dengan proses pelaksanaannya," kata Alnofrizal, Rabu (30/10/24).

Mantan jurnalis yang akrab disapa Alnof itu juga memberi catatan mengenai yel-yel masing-masing pendukung saat acara debat.

"Sebenarnya dalam juknis itu tidak perlu yel-yel yang terlalu ribut sehingga menimbulkan kegaduhan. Kita berharap ini bisa ditekankan lagi tapi secara umum sudah aman," tutupnya. 
 

#Politik

index

Berita Lainnya

index