SIAK (RA) – Polsek Minas kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi generasi muda dari ancaman narkoba melalui seminar bertema Generasi Emas Indonesia Tanpa Narkoba yang diselenggarakan di Aula SDN 09 Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Senin (2/12/2024).
Kegiatan ini melibatkan guru, siswa, dan wali murid, bertujuan meningkatkan kesadaran akan bahaya narkoba dan pentingnya menjaga keamanan lingkungan sekolah.
Seminar dimulai pukul 09.00 WIB dengan paparan utama dari Panit I Reskrim Polsek Minas, Ipda Fuad Aprima. Ia mengupas dampak negatif narkoba terhadap kesehatan, pendidikan, dan masa depan generasi muda.
Sesi interaktif berupa kuis dan tanya jawab menambah antusiasme peserta, terutama para siswa yang diajak aktif memahami bahaya narkoba sejak dini.
"Kita harus menjaga anak-anak kita dari ancaman narkoba. Pendidikan seperti ini penting agar mereka memiliki kesadaran sejak dini untuk menjauhi hal-hal negatif," ujar Ipda Fuad dalam sesi pembukaan.
Kepala Sekolah SDN 09 Minas Barat, Efendi, S.Pd., menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini.
"Kami sangat berterima kasih kepada Polsek Minas atas perhatian mereka. Ini adalah langkah besar dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari pengaruh narkoba," tuturnya.
Selain itu, Polsek Minas juga mengajak seluruh peserta untuk turut menjaga stabilitas keamanan di lingkungan masing-masing pasca-Pilkada.
Brigadir Relita Marlini, dari Unit Reskrim Polsek Minas, mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga keharmonisan meski memiliki perbedaan pilihan politik.
Kapolsek Minas melalui keterangannya menyatakan bahwa kegiatan edukasi seperti ini akan terus dilakukan sebagai bagian dari program pembinaan masyarakat.
"Kami berkomitmen mendukung visi Generasi Emas Indonesia Tanpa Narkoba dengan menyasar sekolah-sekolah lain di wilayah kami," tegasnya.