ROKAN HULU (RA) – Ketua Umum BPC HIPMI Rokan Hulu, Rio Andri, menyambut positif program makan siang gratis bergizi untuk anak sekolah yang menjadi salah satu prioritas Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.
Namun, HIPMI berharap program ini dapat melibatkan pengusaha lokal, khususnya yang tergabung dalam organisasi tersebut, demi mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Rio Andri menegaskan pentingnya kolaborasi dengan UMKM lokal untuk memastikan dampak program ini tidak hanya mencakup pemenuhan kebutuhan gizi anak sekolah, tetapi juga memberikan manfaat ekonomi yang signifikan bagi masyarakat.
"Program makan siang gratis bergizi ini adalah langkah yang sangat baik untuk menciptakan generasi yang lebih sehat dan kuat. Namun, akan lebih optimal jika pengusaha lokal, khususnya UMKM, dilibatkan dalam rantai pasok program ini. Dengan begitu, dampak positifnya bisa lebih luas dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah,” ujar Rio, Jum'at (10/1).
Menurutnya, melibatkan pengusaha lokal seperti UMKM di sektor kuliner, pertanian, dan perikanan dapat memastikan rantai pasok yang lebih pendek dan berkualitas. Hal ini akan membantu pelaku usaha lokal mendapatkan pasar yang stabil dan mendorong mereka untuk meningkatkan kualitas produk.
"Keterlibatan pengusaha lokal akan memastikan kualitas bahan makanan terjaga dengan harga kompetitif, sekaligus memberikan peluang bagi mereka untuk berkembang. Selain itu, ini bisa menjadi langkah strategis memperkuat ketahanan pangan di daerah,” tambahnya.
Rio Andri juga menyoroti potensi kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usaha daerah melalui program ini. Menurutnya, langkah tersebut akan memperkuat sinergi antara kebijakan pusat dan kontribusi ekonomi lokal.
HIPMI Rokan Hulu menyatakan kesiapan mendukung implementasi program makan siang gratis ini, dengan syarat keterlibatan pelaku usaha lokal mendapatkan prioritas.
Rio optimistis bahwa program ini dapat menjadi katalisator untuk memperbaiki kesejahteraan masyarakat, khususnya pelaku UMKM, yang menjadi tulang punggung ekonomi daerah.
"Jika program ini berjalan dengan melibatkan UMKM, kita tidak hanya akan memastikan kebutuhan gizi anak-anak terpenuhi, tetapi juga menciptakan efek domino positif bagi ekonomi daerah," tuturnya.