KUANSING (RA) – Penjabat (Pj) Kepala Desa Pulau Busuk Jaya, Kecamatan Inuman, Kabupaten Kuantan Singingi, Irwan, membantah tuduhan warga terkait tidak adanya pemasangan papan informasi dalam pelaksanaan kegiatan desa.
“Tidak benar itu. Berita yang beredar di beberapa media online sebelumnya tidak sesuai dengan kenyataan,” ujar Irwan saat ditemui di Kantor Camat Inuman, Senin (13/01/2025).
Irwan menjelaskan bahwa tuduhan tersebut berkaitan dengan kegiatan semenisasi yang dilaksanakan pada tahun anggaran 2024, tepatnya di Dusun II. Ia menegaskan bahwa kegiatan tersebut telah berjalan sesuai prosedur, termasuk pemasangan papan informasi di lokasi kegiatan.
“Kegiatan semenisasi sepanjang 120 meter itu memang dilakukan dalam dua tahap, yaitu tahap pertama sepanjang 70 meter dan tahap kedua 50 meter, semuanya bersumber dari Dana Desa. Papan informasi sudah kami pasang di lokasi,” tambahnya.
Irwan menyebut tuduhan yang dilontarkan warga tidak berdasar dan cenderung menyesatkan.
“Itu hanya asal bicara saja. Saya siap memberikan klarifikasi kepada pihak terkait. Tidak ada yang perlu saya takuti karena saya bekerja sesuai aturan dan petunjuk teknis yang berlaku,” tegasnya.
Irwan juga berharap warga Desa Pulau Busuk Jaya dapat menyampaikan kritik atau keluhan secara langsung kepada dirinya jika ada ketidakpuasan.
“Jika ada yang tidak suka dengan saya sebagai PJ Kepala Desa, sampaikan langsung. Jangan membangun opini yang tidak memiliki dasar,” pungkas Irwan.