INHIL (RA) - Kapolsek Gaung, Iptu Andrianto, S.H., bersama sejumlah personelnya menghadiri acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Nurul Hikmah, Parit 13 Kiri, Desa Lahang Hulu, Kecamatan Gaung, Kabupaten Indragiri Hilir, Selasa (23/1/2024).
Acara tersebut juga dihadiri oleh Bupati Indragiri Hilir terpilih periode 2024–2029, H. Herman, S.E., M.T., Camat Gaung, perwakilan Koramil 05 GAS, serta beberapa tokoh masyarakat setempat.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Gaung menyampaikan bahwa kehadirannya bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan lancar dan kondusif, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman selama acara berlangsung.
“Ini merupakan bagian dari tugas Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Kehadiran kami di sini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar Iptu Andrianto.
Selain melakukan pemantauan, Kapolsek juga menyampaikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia mengajak masyarakat untuk terus mempererat tali silaturahmi, meningkatkan keimanan, dan menjaga keharmonisan di wilayah Kecamatan Gaung.
“Melalui peringatan Isra Mikraj ini, kami berharap dapat mempererat kebersamaan antara Polri dan masyarakat, sekaligus menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” jelasnya.