FAM Unit UNP Siap Hidupkan Padang dengan Kegiatan Literasi

FAM Unit UNP Siap Hidupkan Padang dengan Kegiatan Literasi
Pengurus dan anggota FAM Unit UNP (Universitas Negeri Padang), berfoto bersama Pegiat FAM Indonesia Muhammad Subhan. FAM Unit UNP siap menjadi pegiat

PADANG, RiauAktual.com – Forum Aktif Menulis (FAM) Indonesia Unit UNP (Universitas Negeri Padang), Sumatera Barat, menyatakan siap menghidupkan Kota Padang dengan berbagai kegiatan literasi. Dari kegiatan-kegiatannya itu, diharapkan generasi muda Kota Padang semakin mencintai membaca buku dan menulis karangan.
 
“Kami juga siap bersinergi dengan organisasi-organisasi kampus lainnya untuk bersama-sama menyemarakkan kota ini dengan berbagai kegiatan kepenulisan,” kata Hasan Asyhari, Koordinator FAM Unit UNP, Sabtu (2/11), dalam pertemuan ke-2 FAM Unit UNP di kampus UNP, Jalan Prof. Hamka, Padang.
 
Pertemuan ke-2 FAM Unit UNP memfokuskan kegiatannya pada pemantapan program kerja dan diskusi kepenulisan dengan pembicara Muhammad Subhan, pegiat FAM Indonesia. Pada kesempatan itu, turut hadir Alizar Tanjung, penyair muda Sumatera Barat yang juga berbagi pengalaman menulisnya kepada pengurus dan anggota FAM Unit UNP.
 
Menurut Pegiat FAM Indonesia, Muhammad Subhan, Padang adalah kota yang memiliki sejarah panjang tentang peradaban tumbuh-kembangnya tradisi menulis. Di kota itu telah melahirkan banyak sekali tokoh-tokoh pengarang yang karyanya mengawali perjalanan sastra Indonesia di pentas literasi dunia.
 
“Lewat berbagai karya sastra yang ditulis pengarang-pengarang itu, eksistensi Ranah Minang semakin dikenal,” katanya.
 
Pada kesempatan itu, Muhammad Subhan berbagi kiat menulis cerpen, panduan singkat penyuntingan naskah, dan kiat menembus media massa.
 
Media-media lokal dan nasional, ungkapnya, menyediakan halaman sastra yang terbit setiap hari minggu. Halaman itu diisi oleh berbagai penulis, baik pemula maupun senior, dan media juga memberikan honor yang lumayan kepada penulis yang karyanya lolos seleksi. Untuk melihat perkembangan sastra terkini, dia menganjurkan kepada FAM Unit UNP untuk berlangganan koran terbitan minggu.
 
“Biasakan menulis, kirim, menulis, kirim, dan menulis lagi. Terus begitu. Jangan pikirkan tulisan itu akan terbit atau tidak. Terus saja menulis,” ujar Muhammad Subhan, memberikan motivasi kepada peserta diskusi.
 
FAM Unit UNP memprogramkan pertemuan setiap dua pekan sekali di kampus itu dengan mengundang berbagai narasumber terkait kepenulisan. Walau terbilang baru berkiprah di UNP, namun pada kesempatan itu FAM Unit UNP telah diajak bekerjasama oleh BEM Fakultas Ilmu Sosial (FIS) UNP untuk menggelar lomba menulis cerpen antar pelajar SMA dan mahasiswa se Kota Padang.
 
“Kami siap membantu teman-teman BEM FIS untuk menyukseskan lomba tersebut,” tambah Koordinator FAM Unit UNP, Hasan Asyhari yang juga penulis buku dan sejumlah karyanya telah terbit di berbagai media massa. (rrm/rls)

Berita Lainnya

index