Pakar: Investasi Dogecoin dan Kripto Cara Baru Cari Cuan

Pakar: Investasi Dogecoin dan Kripto Cara Baru Cari Cuan
Ilustrasi investasi mata uang kripto di pasar cryptocurrency/Unsplash

Riauaktual.com - Investasi dogecoin dan mata uang kripto lainnya semakin digandrungi anak muda. Siapa yang gak tergiur dengan cuan besar dengan upaya yang minim? Namun, perlu diketahui investasi mata uang kripto punya risiko yang tinggi. Harap menimbang dulu risiko dan pahami masing-masing jenis mata uang kripto.

Pakar investasi, Ryan Filbert menjelaskan ada kesempatan mencari cuan di cryptocurrency. Meski mata uang kripto banyak ditentang investor dan ekonom senior karena dianggap gak ada otoritas yang mengatur peredarannya. Ini seperti barang baru yang masih belum teruji kualitasnya.

Namun, sulit untuk mengatakan kalau investasi mata uang bitcoin gak menghasilkan cuan. Pasalnya permintaan masyarakat terhadap mata uang digital ini terus naik. Sehingga, terjadi pasar yang bergerak dan transaksi.

“Ini sama saja dulu Warren Buffett gak mau investasi di perusahaan teknologi. Sekarang invest di Apple. Kita harus melihatnya sebagai suatu sistem keuangan yang baru dan bisa dimanfaatkan saja,” ungkap Ryan kepada Opini.

Ahli investasi keuangan ini berani menyambut tren investasi mata uang kripto. Ia melihat ada loophole kesempatan yang bisa dimanfaatkan para pencari cuan pemula.

Tapi bukan berarti investasi dogecoin, bitcoin dan Ethereum hanya bermodalkan uang saja. Perlu pengetahuan dan analisis teknikal supaya meminimalisir risiko berinvestasi.

Cara Cuan Investasi di Mata Uang Kripto

Banyak yang bilang analisis teknikal dan fundamental dari mata uang kripto itu gak terbaca. Buat Ryan, itu gak mungkin karena setiap produk investasi memiliki nilai dasar yang konkret untuk menjelaskan kekuatan potensi keuntungan dari produk tersebut. Hanya saja kita gak bisa menyamakan fundamental produk investasi konvensional dengan investasi kripto.

“Orang ragu ketika invest di startup, tapi kenyataannya perusahaan rintisan kaya Bukalapak punya ratusan miliar nilai investasi kok. Apakah berarti Bukalapak perusahaan yang jelek? Artinya ada pergesaran nilai yang diukur” tegas Ryan.

Kalau investasi saham diukur dengan direktur perusahaan, kekuatan perusahaan, flow keuangan dan lainnya. Mata uang kripto juga punya perhitungan fundamental agar cuan.

Hal pertama yang bisa investor pemula lakukan supaya cuan kripto adalah pahami ekosistem bisnisnya. Selanjutnya, kenali aset kripto yang beredar di marketcap seperti bitocoin, Ethereum, dogecoin atau Matic yang tengah naik daun.

“Investasi ke aset yang punya utilitas kuat, dipakai mayoritas komunitas dan populer. Paling aman kripto yang ada marketcap-nya masuk 10 besar pasar,” ujarnya.

Selain itu fundamental tiap kripto juga berbeda-beda. Misalnya saja bitcoin setara dengan emas, jumlahnya sangat terbatas. Beda dengan Ethereum yang unitnya lebih banyak dan punya turunan coin lain. Walaupun fluktuasi harga tiap coin terbilang volatil, tapi masing-masing punya aturannya sendiri yang bisa meminimalisiri risiko.

Terus ikuti perkembangan berita mengenai kripto yang mempengaruhi fluktuasi harga. Supaya gak ketinggalan balancing portofolio.

Selain itu biasakan untuk memulai investasi dengan jumlan modal bertahap. Gak perlu langsung besar, yang penting memulai dulu dan sambil belajar.

Ryan juga mengingatkan ke investor muda untuk beli mata uang kripto di marketplace resmi terdaftar OJK. Supaya terhindari dari penipuan investasi bodong.

Meskipun investasi mata uang kripto tren, tapi hanya bisa dilakukan sebagai perpindahan aset saja. Indonesia belum meresmikan mata uang digital sebagai transaksi ekonomi yang sah.

 

 

Sumber: Opini.id

Berita Lainnya

index