Anies Hadiri Sarasehan DPD RI, Prabowo dan Ganjar Absen

Anies Hadiri Sarasehan DPD RI, Prabowo dan Ganjar Absen
Anies Hadiri Sarasehan DPD RI

Riauaktual.com - Calon presiden (capres) nomor urut 01, Anies Baswedan menghadiri Sarasehan DPD RI Bersama Calon Presiden 2024 bertema ‘Menatap Kemajuan Daerah dan Sistem Ketatanegaraan’ di ruang Pustakaloka, Gedung Nusantara IV Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat sore (2/2/2024).

Saat menyampaikan visi dan misi jika dirinya bersama calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar terpilih sebagai presiden dan wapres di Pilpres 2024, ia ingin mewujudkan kesetaraan kesempatan bagi semua penduduk Indonesia.

Karena, menurut mantan Gubernur DKI itu, pemerataan pembangunan adalah sebuah upaya agar setiap warga negara bisa mendapat prospek masa depan yang sama baik.

“Kami ingin agar anak-anak Indonesia dilahirkan di mana saja bisa mendapat kesempatan yang sama untuk meraih masa depan yang baik. Artinya, fasilitas pendidikan, fasilitas kesehatan, lapangan kerja setara,” kataya.

Anies menekan kan soal kesetaraan, karena ia melihat pembangunan di Indonesia selama ini masih belum setara. Salah satunya, banyak wilayah yang maju pesat sementara daerah lainnya tetap tertinggal.

“Padahal, satu tujuan Republik Indonesia didirikan adalah untuk memberikan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, seperti diamanatkan dalam sila kelima Pancasila,” ujarnya.

Anies menilai Sarasehan ini forum positif karena masyarakat melalui DPD RI dapat mendengar gagasan,  mendengar rekam jejak, mendengarkan karya dan rencana-rencana ke depan.

"Dengan begitu kualitas dari pilpres ini menjadi akan meningkat, karena rakyat akan menyaksikan dan membandingkan semua aspek tadi dalam mengambil keputusan,  " ujarnya.

Ketua DPD RI AA La Nyalla Mahmud Mattalitti menjelaskan capres Ganjar telah memberitahunya tak dapat hadir dalam sarasehan, tanpa alasan. Sedangkan capres Prabowo, belum memiliki kepastian hadir meski panitia telah menjadwalkan waktu hingga pukul 21.00 wib.

Berita Lainnya

index