Tiga Pelaku Narkoba di Bengkalis Ditangkap Polisi

Tiga Pelaku Narkoba di Bengkalis Ditangkap Polisi
Barang Bukti Sabu

Riauaktual.com - Unit Reskrim Polsek Bukit Batu berhasil menangkap tiga orang yang diduga terlibat dalam transaksi narkoba di Desa Bukit Kerikil, Kecamatan Bandar Laksamana, Bengkalis, Riau. Penangkapan ini dilakukan pada Selasa (24/10/2023) malam, setelah polisi menerima informasi dari masyarakat setempat yang resah akan aktivitas tersebut.

Ketiga orang yang ditangkap adalah LS (54), seorang perempuan warga Dusun IV Suka Damai, Desa Bukit Kerikil; N (39), seorang pria warga Dusun III Suka Mulia, Desa Bukit Kerikil; dan J (40), seorang pria warga Kelurahan Kampung Baru, Kota Dumai.

Kapolsek Bukit Batu, AKP Refendi, melalui Kanit Reskrim Polsek Bukit Batu, AKP Rudi Irwanto, menyatakan bahwa penangkapan ini bermula dari laporan masyarakat tentang sering terjadinya transaksi narkoba di Desa Bukit Kerikil. “Masyarakat sudah mulai resah, dan mereka memberikan informasi kepada kami,” ujar AKP Rudi Irwanto, Kamis (26/10/2023).

Berdasarkan informasi tersebut, tim opsnal Polsek Bukit Batu langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengidentifikasi lokasi serta pelaku yang diduga terlibat. Pada malam hari, sekitar pukul 19.07, tim berhasil mendatangi rumah LS dan menemukan LS bersama N yang diduga sedang melakukan transaksi narkoba jenis sabu.

Dari penggeledahan yang dilakukan, petugas menemukan 14 paket diduga narkoba jenis sabu. LS mengakui bahwa barang tersebut diperolehnya dari rekannya J di Dumai. Berdasarkan informasi ini, petugas langsung mengejar J ke rumahnya di Bukit Kapur, Kelurahan Kampung Baru, Kota Dumai.

Saat tiba di rumah J, petugas berhasil mengamankan J dan melakukan penggeledahan, menemukan lima bungkus plastik klip bening diduga berisikan narkoba jenis sabu. Barang tersebut ditemukan dalam kotak plastik coklat di kantong celananya.

Ketiga tersangka kini telah diamankan di Mapolsek Bukit Batu untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Berita Lainnya

index