Warga Rusia yang Hilang di Selat Malaka Bengkalis Masih Dicari

Warga Rusia yang Hilang di Selat Malaka Bengkalis Masih Dicari
Warga Rusia Hilang di Selat Malaka Bengkalis Masih Dicari

Riauaktual.com - Seorang kru kapal dari  Rusia MV Yashma terjatuh di perairan Selat Malaka Utara, Pulau Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Riau. Sampai saat ini, korban masih hilang dan dalam pencarian.

"Korban bernama Kirill, berusia 22 tahun, warga Rusia. Jatuh dari MV Yashma di Perairan Selat Malaka," ujar Kepala Basarnas Pekanbaru, Budi Cahyadi Senin (8/6). 

Budi menjelaskan, peristiwa terjadi pada Sabtu (6/7) sekitar pukul 08.00 WIB. Ketika itu, kapal berlayar dari Pelabuhan Bolshoy Port of St. Petersburg, Rusia, dengan tujuan Vungtau, Vietnam. 

Awak kapal MW Yashma langsung melakukan pencarian terhadap korban. Namun korban tak kunjung ditemukan. 

Kemudian dilakukan koordinasi dengan Vessel Traffic Services (VTS) Dumai  agar  memapelkan kapal yang melintas di sekitar lokasi. Namun hingga pukul 20.10 WIB, korban, belum juga ditemukan. 

Malam itu juga, Bakamla KN Belut Laut 406 berkomunikasi dengan MV Yashma melalui channel 16 radio VHF meminta bantuan pencarian terhadap kru MV Yashma untuk melakukan pencarian. 

"Sebanyak 9 orang ABK Crew RB 218 dan 3 Org Rescuer Unit Siaga SAR Dumai bergerak ke Last Know Position (LKP) dengan jarak 55.87 Nm dari Dermaga Pokala Dumai untuk pencarian," katanya. 

Pencarian terus dilakukan dengan menyisir lokasi, jatuhnya korban. Hingga hari ini, tim masih melakukan pencarian terhadap korban.

#KAPAL TENGGELAM

index

Berita Lainnya

index